Samsung Servis Center - Asalamu’alaikum Wr.Wb sahabat TohaPratama Blog. Pada kesempatan yang bahagia ini saya selaku admin ingin memberikan / membagikan info tetang bagaimana servis hp yang aman & terjamin. Kebanyakan konsumen yang memiliki hp samsung dalam keadaan rusak, mereka selalu pergi ke kounter – kounter biasa untuk menyervis hp tersebut.
Tanpa mereka ingat bahwasannya ada tempat yang lebih aman & terjamin untuk menyervis hp tersebut, tempat tersebut adalah servis center. Di setiap masing –masing merk hp pastilah ada servis centernya.
Ketika kita ingin menyervis hp gratis / free tanpa ada biaya maka, pastikan bahwasannya hp kita masih dalam keadaan bergaransi. Kalaupun sudah tidak bergaransi maka kita akan mengeluarkan dana untuk biaya servis tersebut.
Kebetulan disini admin membahas servis center samsung, maka kita fokuskan ke tema tersebut.
Ini merupakan kisah yang terjadi pada admin baru – baru ini . Dimana hp yang admin miliki adalah hp merk samsung tipe Galaxy J16 kebetulan rusak. Hp tersebut tidak mau hidup sama sekali / mati total & Ketika di cas daya tidak masuk. Karena admin penasaran, apa kendala dari hp ini, maka admin pergilah ke kounter biasa dan menanyakan kendala kepada mereka. Mereka menjelaskan panjang lebar…..yang mana inti dari penjelasan tersebut adalah hp ini rusak mesin atau power untuk cas nya gitu…..kemudian admin menanyakan untuk biaya nya berapa ? sempat kaget mendengarkan jawaban dari mereka….biaya tersebut sebesar 300.000,- itupun mereka menginformasikan belum fix. Kalaupun ada kendala lainnya mereka meminta tambahan biaya…
Admin kemudian berfikir..inimah akal - akalan mereka aja, biar dapet untung banyak. Setelah selesai maka admin langsung balik ke rumah. Keesokan harinya admin baru inget bahwasannya hp ini ada garansi 1 tahun. Kemudian admin bergegas pergi samsung servis center. Karena admin posisi dilampung,maka admin pergi ke Samsung Servis Center Lampung, yang beralamatkan di Jl. Cut Nyak Dien No.73, Kaliawi, Tj. Karang Pusat, Kota Bandar Lampung, Lampung.
Tahap pertama kita harus mengambil no antrian terlebih dahulu. Setelah no antrian diambil maka kita dipersilahkan duduk untuk menunggu panggilan. Tidak lama saya mengantri tiba saatnya nomor antrian saya dipanggil dan saya menghampiri tekhnisi tersebut dan menjelaskan kendalanya.
Respon mereka kekita baik & petugasnya ramah – ramah. Setelah admin menjelaskan kendala hp tersebut,tekhnisi tersebut langung mengecek. Tekhisi memberikan penjelasan,bahwasannya hpnya rusak tempat untuk mengecas.
Mereka mengisi data kita disistem guna membuatkan invoice. Berhubung karena posisi lagi ramai maka tidak bisa ditunggu, mereka memberikan invoice kepada admin. Menjelaskan hp tersebut jika rusak kebanting atau ada yang patah komponen didalamnya maka garansi tidak berlaku. Maka akan dikenakan biaya. Dan mereka menginformasikan kalaupun itu kena biaya maka estimasi biaya akan dikonfirmasikan by sms.
Karena admin lama nunggu belum ada konfirmasi dari pihak mereka akhirnya pada hari ini admin menelvon tekhnisi tersebut guna menanyakan kejelasan hp yang admin servis. Dan alhamduliah memperoleh kabar baik bahwasannya hp sudah selesai diservis..hehehe
Catatan :
Ketika kita konfirmasi by phon maka primary key yang mereka gunakan guna mencari data kita bukanlah nama yang tertera dalam invoice. Tapi nomor invoice yang jadi acuan mereka untuk mengecek data kita di sistem.
Sekarang hp sudah ada ditangan admin dan siap digunakan kembali. Terima kasih admin ucapkan untuk Samsung Servis Center Lampung untuk pelayanan nya. Untuk pelayanan nya yang ramah, sopan & baik. Teruntuk staf tekhnisinya kakak Wana Rizki yang baik. Berkat kebaikan kakak akhirnya hp admin dapat digunakan kembali.
Inti dari ulasan admin diatas adalah :
- Servis aman & terjamin di servis center handphon tersebut.
- Pastikan handphon masih memiliki garansi.
- Kalaupun sudah tidak memiliki garansi maka konsekuensinya kita bayar biaya perbaikan.
- Primary key yang digunakan oleh sistem adalah nomor invoice bukan nama yang tertera dalam invoice.
Demikian ulasan / info yang dapat admin sampaikan. Info yang admin sampaikan merupakan informasi nyata yang admin alami sendiri. Mudah – mudahan info yang admin bagikan ini dapat memberikan manfaat untuk sahabat semuanya yang membaca artikel / ulasan ini. Untuk pengingat sahabat semua jika hanphone kita tidak ingin rusak maka rawat & jaga baik baik, harus teliti serta hati – hati dalam penggunaan nya. Admin ucapkan terima kasih atas kunjungan para sahabat semua dihalaman Blog admin. Sekian dari admin Wasalamu’alaikum Wr.Wb.
0 Response to "Samsung Servis Center"
Post a Comment